Cara memberantas Ulat tanah (Agrotis epsilon) pada tanaman kentang

Agrotani.com – Daun tampak terbelah belah, jaringan daun habis di makan hama. Batang dan tangkai daun juga tampak rusak, seperti dipotong dan penyebabnya ulat tanah (Agrotis epsilon) atau discbut juga ulat perusak tanaman muda. Di Jawa Barat dinamakan hileud tegel, ulat lutung hileud orok, ulat bumi, dan dalam bahasa Inggris disebut black cutworn.

 

Stadium dewasa berupa kupu-kupu berwarna gelap. Pada siang hari kupu-kupu ini sering berdiam diri di bawah daun yang dekat dengan tanah. Begitu sore hari, kupu-kupu ini berterbangan saat inilah telumya diletakkan pada daun muda baik secara tunggal maupun secara bersama-sama.

Ulat yang baru keluar dari telur dan masilh kecil ini memakan jaringan daun. Setelah dewasa, ulat pindah ke tanah. Di dalam tanah ulat berdiam diri pada siang hari dan aktif pada malam hari. Ketika sedang aktif itulah hama tersebut memakan batang tanaman. Bila akan membentak pupa, ulat masuk ke dalam tanah sampai menjadi kupu-kupu, siklias hidup mulai dari telur sampai menjadi kupu-kupu memakan waktu sckitar 6 minggu.

Pengendalian


Pengendalian awal ketika melakukan pengolahan tanah yaitu dengan menggali tanah agak dalam. Kemudian menghilangkan rumput atau tanaman lain, setelah itu pemberian pestisida selain dengan cara pemberian racun, atau insekuisida yang dicampur dengan dedak serta bahan lain. Caranya adalah sebagai berikut :

Dedak 10 kg (untuk umpan), bahan pemanis gula atau molase) 0,5-1 kg, inscktisida (misalnya Dipterex 80 SP, takaran 125 – 250 g), dan air 10 1 dicampur jadi satu ditabur di sekitar tanaman. Penaburan ini dilakukan pada sore hari atau malam hari dengan maksud agar berasamaan dengan keluarnya ulat dari dalam tanah.

Campuran di atas bisa digunakan untuk areal seluas 0,25- 0,5 hektar. Untuk tanaman yang telah diserang dapat dilakukan pembongkaran tanah ulat yang ada di dalam tanah dimusnahkan. Dapat juga dilakukan penyemprotan dengan insektisida, misalnya, Hostathion EC 40% 2.5 1/ha atau Dursban 20% 1 1/ha intektisida ini dilarutkan dalan 30O- 500 1 air. Penyemprotan dilakukan dengan cara menyemprot seluruh bagian tanaman hingga ke bagian tanah di sekitar tanaman.

<< Lihat Tentang kentang lainnya