Cara agar tanaman melon berbuah manis dan besar

Agrotani.com – Rasa manis pada buah melon bisa kita tingkatkan dan dimodif. Hal ini memiliki keunggulan ketika kita hendak menjualnya, harga jual akan naik jika buah yang kita miliki ini manis. Bentuk yang menarik bukan tolak ukur, namun bentuk utuh dan manis itu adalah buah melon yang ideal.

cara agar tanaman melon berbuah manis
cara agar tanaman melon berbuah manis gambar dari pixabay.com

Cara agar tanaman melon berbuah manis dan besar


Jika anda membeli buah dipasar ada buah melon yang manis dan gurih, ini karena perawatan dan pemeliharaanya menggunakan teknik tertentu sehingga buah menjadi manis dan gurih.

Perhatikan faktor lingkungan yang dapat mempengaruhi keberhasilan anda dalam budidaya. Penanaman dengan lingkungan yang cocok akan mempermudah kita menghasilkan buah yang manis.

Untuk lebih jelasnya agrotani akan menjelaskan beberapa cara agar cita rasa manisnya timbul pada buah melon :

1. Pemangkasan


Pemangkasan dilakukan dengan memotong bagian pucuk buah melon, pemangakasan dilakukan pada saat tanaman sudah memasukan usia remaja.

Pada usia remaja, buah-buah kecil akan muncul, sehingga pucuk-pucuk yang berada pada tanaman melon harus di pangkas.

Pemangkasan juga berfungsi membentuk tanaman agar terlihat rapih dan tampak sehat, pemangkasan juga berfungsi pada pertumbuhan buahnya besar atau kecilnya tergantung kita yang mengaturnya. Fungsi pemangkasan dapat memberikan cita rasa manis pada buah melon.

Pangkas dan pilih bagian buah yang akan dipelihara, biasanya yang baik untuk dijadikan buah kualitas A diplihara 1 – 2 buah saja pada 1 tanaman.

2. Pemberian pupuk


Berikan pupuk cair yang berbahan hewani, anda bisa membuatnya dengan bantuan mikroorganisme seperti em4 atau EMB. Bahan organik dari hewani bisa di dapatkan dari cucian bekas daging, bubuk keong dan hewan lainya. Berikan pada saat tanaman melon sedang berbunga.

Untuk mencapai rasa yang manis pilih varietas yang bagus dan pemberian pupuk secara teratur, berikan pupuk cair yang sudah dilarutkan dengan air 1 minggu sekali.

3. Pemilihan buah yang dipelihara


Dalam satu tanaman melon akan mengeluarkan bunga yang cukup banyak, kita biarkan terlebih dahulu. Setelah tumbuh kecil atau (pentil) kita ambil dan sisakan satu pada satu tandan. Pokoknya anda sisakan dan pelihara dalam satu pohon maksimal 3 buah yang tumbuh.

Ukuran serta rasa ditentukan pada banyak atau tidaknya tanaman ini mengeluarkan pertumbuhan sehingga pemangkasan sangat berpengaruh pada buah. Pemangkasan dan teknik pemeliharaan seperti pencegahan hama dan penyakit bisa mempengaruhi kualitasnya.

Yang saya lakukan dan sudah terbukti bisa menghasilkan buah melon manis adalah varietas, pemangkasan ketiak daun, pemangkasan pucuk, pemupukan dengan pupuk hewani dan menyisakan 2 buah melon pada satu tanaman.

Selamat mencoba