SEJARAH AGROTANI


Agrotani dibentuk pada tanggal 22 Mei 2014, pembentukan dari mulai pembangunan dirancang selama 2 bulan dibentuk untuk masyarakat Indonesia yang membutuhkan binaan dan membutuhkan penyuluhan. Seiring dengan perkembangan zaman yang menggunakan basis teknologi, maka Agrotani mengikuti bagaimana penyuluhan bisa masuk dan berkembang ke masyarakat secara langsung. Pembentukan website kemudian diluncurkan pertamakali pada tanggal 22 Mei 2015, walaupun Agrotani lebih aktif dilapangan namun Agrotani berusaha lebih dekat dengan petani, maka hal ini terus kami fokuskan.

Sejarah kerjasama

Pembentukan organisasi dan pergerakan pada pelaku utama tidak serta merta dibuat untuk negara yang membutuhkan bantuan dan pergerakan, membutuhkan kerjasama dan pengakuan dari setiap intansi yang berada di Indonesia. Kerjasama dibutuhkan untuk memaksimalkan keberlangsungan dalam hal pembelajaran pertanian ke arah yang lebih maju.

www.planetmedia.co.id

Pertanian

UNMA

Kehutanan

Visit Ciremai

HORTIBIBIT

Perikanan

besoksenin.co

Sadajiwa Studio

 

Oisca

BPBD MAJALENGKA

Singgahi.com

Setelah bekerjasama, Agrotani mulai dikenal melalui mesin pencari google, yahoo, bing dan mesin pencari lainya. Media promosi serta pengunjung yang datang di website Agrotani bukan saja dari mesin pencari melainkan dari sosial media seperti facebook, google+, instagram dan lain-lain.

Meninjau dengan berlanjutnya perjalanan selama satu tahun pertama, Agrotani sudah mendapatkan lebih dari 6.987 pengunjung dalam satu hari. Kenaikan ini dirasa sangat jauh berkembang dengan dikelola tim ahli kami yang menguasai tentang SEO.

Fokus yang diperbaharui pada tanggal 23 Januari 2016 Agrotani memutuskan pada sektor pertanian, peternakan, perikanan, kehutanan dan forum. Pada tanggal 12 Desember kami mendapat perhatian dari pemerintah daerah kabupaten majalengka dan memperhatikan pertanian lokal. Pada tanggal 24 Maret 2017 Universitas Majalengka Fakultas Pertanian mengajak kerjasama mulai dari pembelajaran untuk mahasiswa hingga praktikum lapangan dilahan Pertanian Agrotani yang bertempat di Argalingga Kecamatan Maja Kabupaten Majalengka Jawa Barat.

Awal mula sejarah terlahir diciptakan untuk mereka yang ingin belajar tentang pertanian, peternakan, perikanan dan kehutanan. Pengerjaan yang sudah berjalan dalam catatan sejarah Agrotani berkembang pesat dan mulai banyak perhatian dari pelaku utama (gapoktan) dan (kelompok tani).

Forum Agrotani


Forum Agrotani dibentuk untuk pelaku utama demi kemudahan mereka menerapkan atau mengaplikasikan dalam pekerjaannya. Kemudahan yang dilakukan oleh Agrotani memungkinkan pelaku utama untuk bisa bertanya tentang masalah mereka di lapangan, aplikasi ini sangat dibutuhkan sekali untuk pelaku utama untuk menyelesaikan masalahnya. Anggota lain bisa langsung melakukan transaksi dan pembelajaran di forum.

Pengaruh yang sangat dirasakan oleh pelaku utama, mengharuskan untuk saling keterkaitan dalam membagikan ilmu dan pengetahuan yang ada, jadi dengan melakukan hal tersebut, pelaku utama bisa mendapatkan ilmu baru dan membantu mereka dalam mengembangkan inovasi baru.

Bukan sekedar itu saja, forum agrotani membutuhkan kerjasama anda untuk mengembangkan untuk negara kita. Penyediaan ini gratis dan tanpa ada dasar pungutan pada setiap pengguna yang mau belajar, secara gratis kami bagikan untuk anda. Kami ingin sekali mewajib anda untuk berbagi ilmu yang anda dapatkan diforum agrotani. Menjadi situs terbesar bukanlah hal yang mudah jika tidak ada anda yang membantu, maka kami butuh anda untuk selalu belajar, kami membutuhkan anda untuk belajar dan membuat inovasi baru untuk dimanfaatkan oleh banyak orang. Negara kita sangat kaya dan dipegang kendali oleh kita sepenuhnya, maka giliran kita untuk menciptakan negara ini bisa lebih baik dari hari ini.

Aturan Forum


Semua pengguna harus mematuhi aturan forum.
– Tidak melakukan spamming.
– Berkomentar dengan kata-kata kotor.
– Memberikan informasi yang tidak layak dan menyesatkan.
– Tidak untuk menghina sesama anggota.
Melanggar aturan dapat mengakibatkan pos Anda dihapus atau diedit, berulang kali melanggar aturan dapat mengakibatkan larangan sementara atau permanen.

Visi


Menjadi website terbesar terlengkap dan bermanfaat untuk pelaku utama. Menjadi pedoman umum bertani dan beternak sebagai panduan dalam hal informasi yang dibutuhkan pelaku utama.

Misi


  1. Artikel terlengkap
  2. Mudah dipahami dan ramah pada pelaku utama.
  3. Mencerdaskan pelaku utama.
  4. Memajukan pertanian Indonesia

Lokasi Agrotani


Agrotani adalah PT. Hikmah Mudya
Kontraktor umum di Majalengka, Jawa Barat
JL. Imam Bonjol, 75 RT 003/01, Majalengka, 45411, Majalengka Kulon, Majalengka Sub-District, Majalengka Regency, West Java 45418

Our Team